Dandim Tabanan Perintahkan Anggota Bersama - Sama Warga Untuk Percepat Pembangunan RTLH



Tabanan – Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang merupakan bantuan dari Pangdam IX/Udayana ini masih tetap berlanjut, TNI bersama warga bahu membahu mensukseskan perehaban Rumah Tidak layak Huni milik Bpk. I Nengah Nada banjar Sema Desa Kediri Kecamatn Kediri Kabupaten Tabanan, Minggu (19/2/2023).


Anggota Kodim Tabanan bersama warga dalam pengerjaan rehab rumah tidak layak huni, dengan penuh semangat menyelesaikan pekerjaan agar segera dapat ditempati oleh keluarga dari Bpk. I Nengah Nada.


“Berkat kerja keras Personel Kodim Tabanan dan warga setempat progres rumah tidak layak huni (RTLH) ini sudah mencapai 58% dan diharapkan sebelum waktu yang diberikan oleh komando atas, pengerjaan RTLH milik Bpk. I Nengah Nada dapat segera selesai, ucap Kopka Ketut Partana Babinsa Desa Kediri Koramil 1619-04/Kediri.


“Dengan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat dan melalui Program “Prajaraksaka Peduli Rakyat” serta denga penuh keikhlasan serta gotong royong bersama warga tanpa mengenal lelah serta waktu, agar segera dapat mewujudnya impian Bpk. I Nengah Nada untuk dapat memiliki rumah yang layak huni dan sehat,pungkasnya.  (*)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama