Personil Polsek Marga Check Migor Dan Awasi Prokes



Tabanan Jumat 20 Mei 2022 - Usai lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah untuk mencegah terjadinya kelangkaan dan memastikan ketersediaan minyak goreng di wilayah Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan. Personil Polsek Marga yang dipimpin Kapolsek Marga melakukan pengecekan migor pada tingkat pengecer dan pertokoan modern yang ada di Kecamatan Marga. Pelaksanaan kegiatan berlangsung pada hari Jumat tanggal 20 Mei 2022 pukul 09 00 Wita.


Seijin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., Kapolsek Marga AKP I Gede

Budiarta, S.H., M.H., mengatakan bahwa "Dalam upaya melakukan pencegahan terhadap kelangkaan minyak goreng dan memastikan ketersediaan migor di masyarakat. Kami bersama personil terus melakukan pemantauan terhadap ketersediaan minyak goreng. Bukan hanya pada pertokoan modern kami lakukan pengecekan akan tetapi warung warung pengecer migor juga tetap kami awasi."Kata Kapolsek Marga.


Kapolsek Marga lebih lanjut menyampaikan bahwa "Berdasarkan pengecekan kami di Pasar tradisional Marga, pertokoan modern dan warung pengecer ketersediaan minyak goreng masih mencukupi. Tidak terjadi antrean saat pembelian migor. Adapun harga minyak goreng Premium Bimoli Rp 24.000,-/liter dan 

minyak goreng Curah Rp. 17.000,-/Kg."Ungkap Kapolsek Marga


"Pelaksanaan patroli  kali ini juga merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Polsek Marga. Selain memantau migor kami lakukan pengawasan terhadap penerapan disiplin protokol kesehatan. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya penyebaran covid19 dan sebagai upaya preventif di bidang Kamtibmas. Mari kita semua tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan , seusai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh pemerintah, jaga diri, jaga keluarga, jaga negara dengan tetap disiplin prokes" Tutup AKP I Gede Budiarta,  S.H. M.H. (Jumat 20/5/2022)


(Humas Polres Tabanan)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama