Kapolres Klungkung Pimpin Anev Terkait Ops Ketupat dan Pengamanan IBTK Di Wilayah Kabupaten Klungkung



Polda Bali-Polres Klungkung-Bertempat di Pos Pengamanan Lapangan Puputan Operasi Ketupat Agung 2023, Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K., S.H., M.K.P Pimpin kegiatan Anev (Analisa dan Evaluasi) terkait dengan pelaksanaan Tugas Operasi Ketupat dan Pengamanan IBTK (Ida Batara Turun Kabeh) di Pura Agung Besakih.


Dihadiri Oleh Wakapolres Klungkung Kompol Dewa Ketut Darma Aryawan, S.T., M.M bersama dengan Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Ketut Suastika, Kapolsek Klungkung Kompol I Nengah Sukerna, S.H., M.A.P, Kasat Lantas Iptu Bachtiar Arifin, S.T.K., S.I.K., M.Si serta Para Perwira Pengendali dalam kegiata Pengamanan IBTK di Wilayah Kabupaten Klungkung.Pada Minggu, 23/4/2023 


Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta, S.I.K,.S.H.,M.K.P Menyampaiakan Ucapan terima kasih kepada para PJU yang hadiri Hari ini, kegiatan Anev yang kita laksanakan terkait dengan Pengamanan IBTK (Ida Batara Turun Kabeh) untuk para pemedek yang ingin bersembahyang melintasi Kabupaten Klungkung.


Dalam kegiatan ini Untuk Polres Klungkung sudah memploting Personel Untuk melakukan pengamanan dan pangaturan arus lalu lintas di setiap persimpangan hingga sampai perbatasan Karangasem Yaitu di Bukit Jambul.Ucap Kapolres Klungkung 


Dengan adanya  kegiatan Besok Pada Tanggal 24 April 2023, Bahwa di Desa Nongan akan ada kegiatan  Ida Batara Lunga Mesucian ke Pesucian Dalem Kupa Desa Adat Nongan Kecamatan Rendang Pastinya akan ada kendala terkait dengan jalur yang akan di lalui oleh para pemedek yang melewati Desa Nongan, dan untuk mengantisipasi Kegiatan tersebut Kita dari Polres Klungkung harus mempersiapkan personel dalam pengaturan arus lalu lintas sehingga nantinya tidak ada penumpukan kendaraan ataupun adanya kemacetan.


Dan berkaitan dengan kegiatan Besok kita dari Polres Klungkung harus mensiagakan personel di Pertigaan Kuburan Selat Klungkung dan lakukan pengalihan arus lalu lintas bagi pemedek yang akan sembahyang ke pura besakih yang nantinya arus lalu lintas dapat berjalan dengan aman dan lancar. Imbuhnya  ***

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama